Sukabumi, infokowasi.com – Beberapa Relawan kembali menjamur dalam melakukan kegiatan yang sangat positif, karena mereka hadir untuk mecegah penyebaran Covid-19.
Kali ini infokowasi.com berkesempatan melihat kegiatan Relawan HAWA (Harapan Warga) yang tergabung dalam Akar Aliansi Kerja Aspirasi Rakyat, di Desa Pasawahan dan Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug, Jum’at (10/4)
Aksi Simpatik Relawam HAWA dibuka dengan Penyerahan Baju Hazmat kepada Bapak Sultoni, Ketua RW kampung Nangklak Desa Tenjoayu, Kecamatan Cicurug.
Para Anggota Relawan bergerak dari Posko, rumah ke rumah dan mesjid untuk membagikan 5.000 masker, 10 Derigen Hand Sanitizer dan Sabun.
Pada kesempatan itu Ketua Relawan Hawa menyampaikan pesannya kepada warga yang hadir,
“Mohon ijin dan do’anya agar kegiatan kami dari pihak Relawan Hawa dapat bermanfaat bagi warga sekitar. Meski yang akan kami bagikan secara door to door nanti tidak banyak. Semoga kegiatan ini bisa terus berjalan sebagai jembatan agar semua masyarakat dapat mengoptimalkan diri dalam berpartisipasi guna pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19 ini, sambil berdo’a agar masalah pandemik Covid-19 cepat selesai,” ujar Bung Rudy.
Selama kegiatan door to door itu, warga menerima anggota relawan dengan tangan terbuka dan disaat mengunjungi rumah mereka, anggota relawan selalu disambut penuh keramahan.
“Terima kasih, kebetulan saya baru kali ini dapet masker. Ini buat kegiatan saya jika ke luar rumah,” kata Ujang, warga RT 01 RW 06.
Secara khusus bung Rudy mengucapkan terima kasih kepada Pemdes Pasawahan dan Pemdes Tenjoayu, para Ketua RW, para ketua RT dan terutama kepada seluruh Masyarakat yang telah membantu kesuksesan kegiatan tersebut.
“Kami meminta agar masyarakat mematuhi Program Pemerintah dalam upaya pencegaham penyebaran virus Corona,” tegas bung Rudy.
Kegiatan Relawan HAWA juga mengundang beberapa warga yang kebetulan melintas di jalan Cimalati Cicurug, untuk turut serta menerima masker dari relawan bagi anggota keluarganya.
Laporan : Dadan Haekal
Editor : Yossy Suryadi