Hj. Yani Jatnika Marwan beserta Anggota FORMI, Jajaki Arus liar Memasuki AKB

Hj. Yani Jatnika Marwan

Sukabumi-Cikidang, Infokowasi.com

Hari ini, Minggu 05 Juni 2020, Federasi Olahraga Masyarakat Indonesia (FORMI) Kabupaten Sukabumi, mengadakan kegiatan yang sudah lama terhenti terdampak pandemi Covid-19.

Berlokasi di aliran Sungai Citarik, wahana wisata olahraga Caldera Rafting, Kecamatan Cikidang. Tim peserta yang diikuti pengurus dan Anggota Federasi Olahraga Masyarakat Indonesia (FORMI) Kabupaten Sukabumi, melakukan olahraga Arung Jeram yang sudah populer dilakukan di aliran sungai tersebut.

Kegiatan yang diikuti oleh 25 peserta ini berlangsung dari Pukul 08.00 WIB hingga selesai Pukul 14.00 WIB, kegiatan ini diikuti dan dipimpin langsung oleh Ketua FORMI Kabupaten Sukabumi Hj. Yani Jatnika Marwan, M.Pd., didampingi pula oleh Gugus Tugas Covid19, Camat Cikidang Jatnika, S.Ip., serta pemilik wahana wisata olahraga Caldera Rafting H. Thamrin.

Hj. Yani Jatnika Marwan beserta Anggota FORMI, Jajaki Arus liar Memasuki AKB

Hj. Yani Jatnika Marwan beserta Anggota FORMI, Jajaki Arus liar Memasuki AKB

Turun langsung menjadi Instruktur dan pendamping kegiatan, Kabid Rehabilitasi dan Konstruksi BPBD, sekaligus sebagai petugas Gugus tugas Covid-19 Kabupaten Sukabumi Anita Mulyani, M.Pd.

Hj. Yani Jatnika Marwan beserta Anggota FORMI, Jajaki Arus liar Memasuki AKB Hj. Yani Jatnika Marwan beserta Anggota FORMI, Jajaki Arus liar Memasuki AKB

Anita memberikan penjelasan bahwa kegiatan tersebut sebagai penjajakan menyambut Adaptasi Kehidupan Baru, secara umum memungkinkan Kabupaten Sukabumi ke depan bisa menerima pengunjung dari luar, salah satunya Caldera Rafting siap menerima pengunjung, dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan sesuai anjuran pemerintah.

Laporan : Robi Sugara

Editor    : Yudi

Print Friendly, PDF & Email

Redaksi : redaksi@infokowasi.com


Marketing : marketing@infokowasi.com

Artikulli paraprakMasyarakat Diminta Waspada Saat Berenang di Pantai
Artikulli tjetërKurang dari 24 Jam Polres Sukabumi Berhasil Menangkap Pelaku Penusukan, Siapakah dia?

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini